Bermain ke Kota Bandung tanpa mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di sana memang sama sekali bukan pilihan yang bagus. Jika Anda takut berwisata akan menghabiskan banyak uang, maka Anda tidak perlu khawatir itu terjadi di Bandung karena banyak sekali wisata Bandung yang murah meriah tetapi juga sangat menyegarkan pikiran Anda yang jenuh. Dari sekian banyak tempat wisata murah di Bandung, salah satu yang paling terkenal dan menjadi icon dari kota ini ialah Gedung Sate.

 

Bagi Anda yang gemar dengan sesuatu yang berbau sejarah, Gedung Sate merupakan salah satu tempat wisata di Bandung yang wajib dikunjungi. Bangunan yang didirikan pada masa penjajahan ini memang masih memiliki tampilan kuno yang asli dan belum mengalami perubahan. Bentuk bangunan yang unik dan tidak biasa serta ornamen-ornamen yang ada di sekitarnya membuat tempat wisata Bandung ini populer, bahkan hingga keluar Bandung dan luar negeri. Alasan yang membuat gedung yang terletak di daerah Bandung Wetan ini dinamakan Gedung Sate sendiri yaitu karena bangunan ini memiliki menara 6 sentral yang berbentuk tusuk sate. Jumlah enam tersebut diambil dari jumlah uang yang dihabiskan untuk membangun gedung putih tersebut, yaitu sebesar 6 juta Gulden (mata uang Belanda).

 

Gedung Sate dibuka untuk umum selama dua puluh empat jam di akhir pekan, namun sebagian besar pengunjung Gedung Sate akan datang pada sore hingga malam hari untuk sekedar menikmati wajah Bandung di waktu-waktu tersebut dengan bermain di taman yang ada di sekitarnya atau berfoto-foto bersama teman dan keluarga di depannya. Untuk pagi hari sendiri, biasanya area gedung ini dipadati oleh warga sekitar yang ingin berolahraga ringan seperti jogging atau bersepeda. Jika Anda penasaran melihat bagian dalam bangunan bersejarah ini, pengunjung diperbolehkan masuk dengan syarat harus mendapatkan izin dari pengelola gedung. Syarat izinnya sendiri tidak sulit dan mudah untuk dipenuhi. Selain bangunan dan tamannya yang menarik, di depan Gedung Sate juga terdapat air mancur yang bisa menyala berbagai warna di malam hari yang tentu semakin menjadi daya tarik dari tempat wisata Bandung ini.